Saturday, November 5, 2016

Desain Pintu Gerbang Pagar Rumah

 


Model pintu gerbang pagar tipe geser juga disebut dengan istilah model pintu pagar dorong. Model seperti ini banyak dipilih oleh masyarakat karena dapat memaksimalkan luas area gerbang rumah terutama yang meletakan pintu pagar minimalis maupun pintu gerbang ini sekaligus sebagai pintu carport rumah. Pintu pagar geser dapat dibuat menggunakan bahan besi maupun kayu. Pada tipe pintu pagar geser minimalis ini selalu memilki roda pada bagian bawah yang berfungsi untuk mempermudah dalam menggeser atau mendorong pintu pagar tersebut.

Pada umumnya desain pintu pagar  dapat kita temuai dalam beberapa tipe, diantaranya sebagai berikut :

•    Pintu gerbang pagar  tipe geser
•    Pintu gerbang pagar  tipe lipat
•    Pintu gerbang pagar  2 pintu model lipat
•    Pintu gerbang pagar  2 pintu model geser dan lipat

Model pintu gerbang pagar lipat  dapat kita jumpai dalam beberpa macam. Pintu pagar minimalis tipe lipat dapat dibuat 2 bagian saja atua beberapa bagian yang disusun menjadi pintu lipat . Desain pintu pagar minimalis 2 lipat biasanya digunakan untuk pintu pagar yang tidak terlalu panjang. Sedangkan pintu pagar  lipat dengan beberpa unit daun pintu digunakan untuk pintu pagar yang panjang.
Sebagai mana dijelaskan diatas pintu pagar minimalis 2 pintu model lipat digunakan untuk pintu pagar yang tidak panjang seperti pada rumah pribadi. Desain pintu pagar  2 pintu model plipat ini bila memiliki ukuran panjang diatas 2 meter selalu dipasang roda pada ujung bawah pintu pagar tersebut yang berfungsi untuk menyangga daun pintu agar tidak turun dan lebih mudah dalam membukanya.
Desain pintu pagar 2 pintu model geser dan lipat biasanya digunakan untuk rumah minimalis yang menginginkan pintu masuk untuk orang dengan ukuran kecil dengan model lipat ditambah pintu masuk untuk kendaraan dengan ukuran lebih lebar dengan model geser.


Dimana Pagar tidak hanya di pasang pada rumah-rumah mewah dan besar saja, rumah model minimalis maupun type yang lainnya pun sekarang ramai menggunakan pagar besi. Kegunaan Pagar tidak hanya sebagai pengamanan rumah saja, karena bias juga berguna untuk menambah keindahan bentukrumah.

Beberapa hal yang menyebabkan meningkatnya penggunaan pagar besi karena banyak orang sudah mulai memikirkan akan pentingnya keamanan didalam rumah dan keindahan desain rumah. Di tahun 1990 an, masih banyak kita jumpai pagar rumah yang terbuat dari kayu dan bentuknya pun asal. bentuk dan desain pagar besi sangat beragam dan tentunya memiliki seni dan keindahan yang bermacam pula.
Bahan untuk membuat pagar rumah yang saat ini laris dipasaran adalah besi dan lebih beragam dan mudah untuk dibuat sesuai keinginan. Bila anda berminat bisa saja langsung menuju toko bangunan, tukang las, atau toko besi yang khusus menjual dan melayani penjualan dan pemesanan pagar rumah.
Pagar yang dibuat dari besi sangat cocok dipasang pada rumah modern konsep minimalis. Dukungan dari desain rumah minimalis yang memiliki konsep rumah modern dan apik menjadi faktor utama pemasangan pagar besi yang serasi. Dengan lahan yang tidak luas, rumah minimalis tetap cocok menggunakan pagar besi karena perkembangan jaman yang tidak memandang lahan yang luas untuk pemasangan pagar besi, lahan sempitpun sekarang cocok memasang pagar besi di depan rumahnya. Pagar besi memang memberikan kesan mewah dan elegan pada rumah di era sekarang ini. Walaupun harga pagar besi sangat mahal bila dibandingkan dengan kayu, akan tetapi minat memilih pagar besi semakin meningkat.













Sifat besi lebih kuat dibandingkan kayu, sehingga banyak masyarakat yang lebih memilih besi dari pada kayu walupun harganya terpaut lumayan jauh. Perkembangan kreatifitas pun menjadi daya tarik tersendiri, karena sekarang pagar besi lebih memiliki banyak variasi desain dan model yang semuanya indah dan apik.

Semoga Informasi dan ulasan dari Westil Desain bisa memberi inspirasi buat anda untuk mendesain pintu gerbang agar pagar hunian impian anda lebih terlihat indah dan menarik. Semoga ini banyak memberi manfaat dan wawasan tambahan buat anda .

Terima Kasih.

No comments:
Write comments